Jakarta, Pelanginews
Mantan Wakil Ketua Pengadilan Negeri (PN) Bandung Ikhwan Hendrato, SH, M.H resmi menjabat sebagai Ketua PN Jakarta Timur menggantikan Marlyus M.S SH, M.H, yang dipromosikan menjadi Hakim Tinggi pada Pengadilan Tinggi Denpasar, Bali.
Pelantikan Ikhwan Hendrato sebagai Ketua PN Jakarta Timur digelar di Pengadilan Tinggi (PT) DKI Jakarta, Kamis (24/10/20924). Setelah acara pelantikan dilanjutkan dengan serah terima jabatan dan pisah sambut yang berlangsung di ruang utama gedung Pengadilan Negeri Jakarta Timur
Ikhwan Hendrato yang pernah bertugas di PN Tarutung, Sumut menyatakan siap melanjutkan tongkat estafet kepemimpinan dari Ketua PN Jakarta Timur sebelumnya.
“Apa yang sudah dilakukan Ketua PN yang lama akan kami lanjutkan. Kalau ada yang belum sempurna akan kami sempurnakan” ujar Ikhwan Hendrato kepada wartawan di sela-sela acara pisah sambut.
Ikhwan yang didampingi Humas PN Jakarta Timur, Immanuel Tarigan, SH, M.H mengatakan dia bekerja sejalan dengan visi dan misi Mahkamah Agung untuk mewujudkan peradilan yang agung.
Dia menambahkan sejalan dengan visi misi Mahkamah Agung, PN Jakarta Timur akan memberikan ruang nyaman kepada masyarakat Jakarta Timur yang mencari keadilan.
Sementara Marliyus mengucapkan terima kasih kepada keluarga besar PN Jakarta Timur atas sinergitas yang terjalin dengan baik selama ia bertugas.
“Mohon maaf atas semua kesalahan selama saya menjalankan tugas,” ucap Marliyus saat menyampaikan sambutan.
Ia pun berpesan kepada semua pihak termasuk pihak terkait di Jakarta Timur agar tetap kompak menjaga soliditas yang sudah terjalin baik selama ini.
“Selamat datang Pak Ikhwan Hendrato , selamat menjalankan tugas, sukses selalu untuk bapak,” tutur Marliyus.
Selain dihadiri keluarga besar PN Jakarta Timur, sejumlah tamu undangan turut hadir dalam acara tersebut diantaranya, Ketua PTUN Jakarta Oenoen Pratiwi, Ketua PN Agama Jakarta Timur Suryadi, Ketua Pengadilan Mahkamah Militer Kolonel Chk. Rudy Dwi Prakamto, Kasie Pidum Kejari Jakarta Timur Yanuar Adi Nugroho. Wakpolres Jakarta Timur AKBP. Burhanudin, Kasat Reskrim Polres Jakarta Timur AKBP Armunanto Hutahean dan Kapolsek Cakung Kompol Panji Ali Candra (lm)