Jakarta, Pelanginews
Trent Alexander-Arnold kembali jadi pahlawan kemenangan Liverpool 4-3 atas Fulham, Minggu (3/12) malam WIB, dalam lanjutan Liga Primer Inggris di Stadion Anfield. Di saat Liverpool harus bersiap puas menerima satu poin, tendangan setengah voli bek The Reds di menit ke-88 itu memastikan tuan rumah mengemas tiga angka dalam laga yang diwarnai tujuh gol ini.
Liverpool unggul 1-0 atas Fulham pada menit ke-20 melalui gol bunuh diri Bernd Leno hasil tendangan bebas Trent Alexander-Arnold. Bola tendangan Alexander-Arnold mengarah ke pojok kiri atas gawang Fulham. Bola membentur mistar gawan kemudian mengenai tubuh Bernd Leno sebelum masuk ke gawang. Tidak butuh waktu lama, Fulham menyamakan kedudukan jadi 1-1 pada menit ke-24 lewat tembakan winger Harry Wilson.
Gol spektakuler Alexis Mac Allister pada menit ke-38 kembali mengantar The Reds unggul 2-1 atas Fulham. Bermula dari pemain Fulham yang blunder dengan salah oper, bola kemudian direbut Mac Allister dan langsung melepaskan tendangan ke gawang Fulham. Babak pertama Liverpool vs Fulham berakhir imbang 2-2.
Pada babak kedua Liverpool terus menggempur Fulham, namun sulit mencipatakan gol, justru Fulham secara menegejutkan berhasil membobol gawang Liverpool pada menit 80 mengubah scrore 3-2 untuk keunggulan Fulham.
Pemain pengganti Wataru Endo membuat Anfield kembali bergemuruh dengan golnya pada menit ke-87. Menerima operan Salah, Endo menempatkan bola ke sisi kiri gawang Fulham dengan sepakan kaki kanan.
Satu menit kemudian Liverpool unggul 4-3 atas Fulham berkat tembakan kaki kanan Alexander-Arnold memanfaatkan kemelut di kotak penalti lawan. Liverpool menang 4-3 atas Fulham. (pa)