Jakarta, Pelanginews
Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono meninjau pos pelayanan pengaduan yang dibuka untuk umum di Pendopo Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (18/10).
Sejumlah warga tampak mulai melaporkan permasalahan di lima meja yang disediakan di lokasi.
Heru mengatakan, pos pelayanan pengaduan ini dibuka mulai pukul 08.00-09.30. Meski pun demikian, warga tidak harus datang langsung ke Balai Kota DKI Jakarta untuk mengadu, tapi bisa mendatangi pos-pos pelayanan pengaduan yang telah disediakan wilayah masing-masing.
“Di wilayah juga ada pos pengaduan, karena mereka juga harus ada tugas di wilayah masing-masing,,” kata Heru.
Menurut Heru, warga dipersilahkan datang langsung ke Balai Kota DKI Jakarta untuk melaporkan permasalahannya, atau sekadar berkunjung.
“Mereka datang secara fisik tidak apa-apa juga. Kalau mau lewat aplikasi silahkan. Itu kan pilihan. Pengaduan melalui elektronik juga bagus,” tandas Heru. (beritajakarta/lm)