Liga Champions, Newcastle vs Dortmund Ajang Balas Dendam

Setelah kemenangan 1-0 di Newcastle, BVB menyambut Inggris di pertandingan kandang mereka di Signal-Iduna-Park pada matchday 4 penyisihan grup Liga Champions.  © DPA pa
Primaderma Skincare

Jakarta, Pelanginews

Borussia Dortmund Kan menjamu Newcastle United di Signal Iduna Park pada pekan keempat fase grup Liga Champions, Rabu dini hari WIB, (8/11/2023).

Bacaan Lainnya

Newcastle United yang mempunyai misi balas dendam akan bermain menyerang meski bertindak sebagai tim tamu. Kekalahan 0-1 pada pertandingan pertama cukup menyakitkan bagi New Castle. Ambisi meraih kemenangan demi menjaga asa lolos ke babak 16 besar juga menjadi motivasi tersendiri bagi Anthony Gordon dan kawan-kawan. Mereka tengah dalam motivasi tinggi usai mengalahkan Arsenal di Liga Inggris. Mereka juga tak terkalahkan dalam tiga laga terakhir di semua ajang.

Pelatih Eddie Howe mengatakan sudah mengevaluasi kekalahan pada partai perdana kontra Dortmund. Meski ada kemungkinan lawan mengubah gaya permainan, menurut dia, anak asuhnya telah memahami gambaran permainan yang diinginkannya di lapangan.

Borussia Dortmund juga tak mau menyia-nyiakan peluang memastikan diri lolos ke 16 besar jika mampu mengalahkan Newcastle United. Bermain di hadapan pendukung sendiri menjadi keuntungan bagi Die Borussien, terlebih mereka juga sukses memenangkan pertemuan perdana di kandang lawan.

Pertandingan diprediksi bakal berjalan sengit dengan kedua tim saling berbalas serangan. Akan tetapi, Dortmund yang memiliki catatan apik sebelum dibantai Bayern Munchen di kandang masih berpeluang besar memenangkan pertandingan ketimbang Newcastle United.

Pertandingan Lain

Selain Dortmund, tim Jerman yang tampil di Liga Champions adalah Bayern Munchen, Leipzig dan Union Berlin.

Malam ini diawali dengan duel BVB melawan Newcastle United dan Shakhtar Donetsk melawan FC Barcelona . Pertanfingan lainnya adalah semifinalis tahun lalu AC Milan akan menjamu Paris Saint-Germain dan RB Leipzig akan menjadi tamu di Red Star Belgrade . Juara bertahan Manchester City bisa lolos ke fase gugur jika menang melawan Bern.

Sisa 8 pertandingan Liga Champions pada matchday 4 akan dimainkan pada Rabu, 8 November.

Pertandingan awal pada hari Rabu adalah Napoli melawan Union Berlin dan San Sebastian melawan Benfica Lisbon. Malam harinya, FC Bayern menjamu Galatasaray . Real Madrid bermain melawan Sporting Braga dan finalis tahun lalu Inter Milan harus bermain di Salzburg. (Skysport/lm)

 

 

 

Primaderma Skincare

Pos terkait

Primaderma Skincare

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *