Jakarta, Pelanginews
Manchester United (MU) lolos ke partai final Piala Liga Inggris setelah menang 2-0 atas Nottingham Forest dalam pertandingan leg kedua semifinal di Old Trafford pada Kamis dini hari WIB. (2/2/3023)
Gol Anthony Martial dan Fred memastikan MU lolos dengan kemenangan agregat 5-0.
Dengan kemenangan ini, Manchester United akan menghadapi Newcastle di pertandingan final yang akan digelar pada 26 Februari 2023 di Wembley Stadium.
Pelatih Erik ten Hag menurunkan Antony, Wout Weghorst dan Alejandro Garnacho di lini depan MU.
MU langsung tancap gas dan menekan Nottingham Forest sejak pertandingan dimulai. Tim tuan rumah beberapa kali mengancam, tetapi tidak bisa dimanfaatkan oleh para pemain MU.
Nottingham balas melalui serangan balik cepat pada menit ke-15, tetapi usaha mereka masih bisa dipatahkan di lini tengah MU.
Meski unggul agregat 3-0, MU tetap ingin menambah keunggulan.
Performa Manchester United cukup mengesankan musim ini terutama ketika berlaga di Old Trafford.
Meskipun sempat menelan kekalahan laga kandang pada match day pertamanya musim ini melawan Brighton pada pekan pembuka Liga Inggris.
Laju Manchester United seakan sulit dihentikan ketika bermain di depan pendukungnya sendiri.
Buktinya, Manchester United mampu meraih 12 kemenangan beruntun setelah kalah melawan Brighton pada laga kandang.
Salah satu alasan performa apik diperlihatkan Manchester United musim ini tak lain performa apik Rashford.
Pemain Timnas Inggris terlihat mampu kembali tampil ganas terutama sejak perhelatan Piala Dunia 2022.
Kini, Rashford tercatat sudah terlibat dalam 25 gol yang dicetak Manchester United di semua kompetisi musim ini. (pa)