Hidayat: Atlet Tenis DKI Tunjukkan Prestasi Terbaik, Jangan Sekedar Lolos PON

Ketua Umum KONI DKI Jakarta, Hidayat Humaid Melepas Tim Tenis Meja DKI Jakarta Menuju Babak Kualifikasi PON XXI/2024 Aceh-Sumut di GOR Tenis Meja Kebon Jahe, Jakarta Pusat, Jumat (11/8/2023). Sumber foto: Humas IT KONI DKI
Primaderma Skincare

Jakarta, Pelanginews

Ketua Umum KONI Provinsi DKI Jakarta, Hidayat Humaid melepas tim tenis meja DKI Jakarta menuju babak kualifikasi (BK) Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI/2024 Aceh-Sumut. Babak kualifikasi PON 2023 akan berlangsung di Atrium Baywalk Mall Pluit, Jakarta Utara 14 – 20 Agustus 2023.

Bacaan Lainnya

Hidayat mengharapkan tim tenis meja DKI Jakarta dapat menunjukkan prestasi terbaiknya dengan meloloskan atlet sebanyak mungkin.

“Kejarlah prestasi dengan tingkat kelolosan sebagai yang terbaik dengan meraih medali emas, jangan hanya sekadar lolos ke PON,” kata Hidayat saat pelepasan yang berlangsung di GOR Tenis Meja Kebon Jahe, Tanah Abang I, Jakarta Pusat, Jumat (11/8).

Sementara itu, Ketua Umum Pengprov Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) DKI Jakarta, RBJ Bangkit melaporkan, tim tenis meja DKI Jakarta telah mempersiapkan diri dalam Pelatda sejak tahun lalu. Kemudian menghadapi babak kualifikasi PON, tim tenis meja DKI yang beranggotakan 10 atlet ini menjalani training camp selama sebulan sejak 12 Juli hingga 12 Agustus 2023.

“Di babak kualifikasi PON nanti kita menargetkan juara umum. Minimal merebut tiga medali emas dari 7 nomor yang dipertandingkan,” kata Bangkit usai pelepasan.

Ia menambahkan, 10 atlet yang ditangani empat pelatih, M Arifin Thahir, Nanang Gatot Subroto, Saeful Soamole, dan Anang Satriyono tersebut sudah siap menghadapi BK PON. Ke-10 atlet tersebut adalah Bagus Aji Saputra, Fernando, Melkyanus Palar, Benjamin Mulia Pratikno, Hadian Basunanda dan Desyorizon di bagian putra, serta Rina Sintya, Mira Fitria, Desi Ramadanti, Anatasya Fabian, dan Stella Friska Palit di bagian putri.

“Secara umum persiapan sudah berjalan sesuai program latihan yang dibuat pelatih. Artinya atlet sudah siap tempur untuk menunjukkan penampilan terbaiknya di BK PON. Mereka harus tampil sebaik mungkin karena BK PON ini adalah pintu gerbang menuju PON XXI/2024 Aceh-Sumut,” lanjut Bangkit.

Optimistis Bangkit terhadap kemampuan atletnya cukup beralasan, lantaran dalam beberapa event tingkat nasional atlet tenis meja DKI Jakarta selalu meraih juara umum.

“Kami mengharapkan dukungan dan doa dari pengurus KONI Provinsi DKI Jakarta khususnya, dan masyarakat tenis meja DKI Jakarta umumnya agar para duta tenis meja DKI Jakarta meraih sukses di BK PON nanti,” pungkas Bangkit. (lm)

Primaderma Skincare

Pos terkait

Primaderma Skincare

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *